Pembangunan dan layanan jargas rumah tangga di Kota Tarakan tidak lepas dari sinergi antara PGN, pemerintah, dan stakeholder lainnya. PGN menambah pembangunan jargas di Kota Tarakan dengan anggaran tahun 2020 sebanyak 5.034 SR, beberapa diantaranya Kel. Karang Harapan, Kel. Karang Anyar B, Kel Karang Anyar Pantai B, Kel. Juata Kerikil, dan Kel. Juata Permai.
Kini PGN telah melayani rumah tangga di 67 kota/ kabupatan di 17 provinsi. Pada tahun 2022, PGN juga membangunan jargas dengan dana APBN di 12 kabutapen/ kota, salah satunya berada di wilayah SOR 4 yaitu Kabupaten Wajo sebanyak 4.500 SR. Secara keseluruhan, pelanggan rumah tangga PGN yang ada saat ini mencapai 794.145 SR.
Wilayah Kota Tarakan masuk ke dalam area oeprasi PGN Sales Operation Region IV (SOR IV). Termasuk Kota Tarakan, PGN SOR 4 melayani Kutai Marangkayu, Kutai Muara Badak, Bulungan, Tarakan, Banggai, Panajam Paser Utara, Balikpapan, Samarinda, Wajo, dan Sorong. Selain infrastruktur pipa dan pendukungnya, di PGN SOR 4 terdapat SPBG Balikpapan, LNG Bontang, LNG Donggi 5, dan LNG Tangguh di Papua.
Follow Berita Okezone di Google News
(dni)