Evan Dimas Darmono di Persija terjawab sudah. Setelah melakukan pembicaraan panjang lebar, berkaitan dengan skema terbaik bagi kedua belah pihak, maka akhirnya baik Persija maupun Evan Dimas sepakat untuk tidak melanjutkan kerja sama musim ini.
“Setelah berdiskusi panjang lebar, dengan sangat terpaksa kami sepakat untuk tidak melanjutkan kerja sama musim ini. Tidak terjadi titik temu antara kebijakan manajemen dengan keperluan pribadi Evan. Namun secara lisan kepada saya Evan menyampaikan jika siap untuk kembali musim depan,” ujar Mohamad Prapanca.
Sementara Persija masih menegosiasikan kontrak dengan Osvaldo Haay. Pemain asal Papua itu sebelumnya menyatakan bahwa kontraknya dengan Persija telah berakhir.
Piala Menpora 2021 ini akan mulai bergulir pada 21 Maret 2021 nanti dengan akan dibuka oleh pertandingan di Grup A, yang akan mempertemukan Arema FC melawan PSIS Semarang, di Stadion Manahan, Solo.
Follow Berita Okezone di Google News
(wdi)