MADU memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah. Salah satunya bisa membuat makin cerah dan sehat. Madu sendiri mengandung banyak mineral yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk kulit wajah.
Tidak hanya baik untuk dikonsumsi, madu juga bisa digunakan untuk pemakaian luar. Sebab, madu merupakan pelembap yang bagus untuk kulit.
Baca juga: Kena Vertigo, Coba Atasi dengan Teh Jahe dan Madu
Madu juga bisa dijadikan sebagai masker wajah dengan mengoleskannya ke kulit. Tunggu 30 menit dan bersihkan dengan air.
Lalu sebenarnya apa saja sih manfaat madu untuk kesehatan kulit wajah? Berikut ini penjelasannya, sebagaimana dirangkum dari laman Healthline.
1. Mencerahkan kulit
Masker madu bisa mencerahkan kulit. Pasalnya, madu rupanya memiliki khasiat pengelupasan, sehingga menggunakannya di wajah bisa menghilangkan sel-sel kulit mati yang membuat wajah terlihat kusam.
Cara menggunakannya, setelah mencuci muka dengan sabun dan air, oleskan madu manuka atau jenis madu mentah yang tidak dipasteurisasi ke wajah Anda. Biarkan madu di kulit Anda selama beberapa menit sebelum dibilas.
Baca juga: 9 Manfaat Alami Madu, Redakan Batuk hingga Hilangkan Ketombe
2. Menghilangkan bekas luka
Jika Anda mempunyai bekas luka di kulit wajah, madu alami bisa membantu menghilangkannya. Anda dapat menggunakan madu sebagai perawatan noda pada bekas luka dengan mengoleskannya setiap hari atau menjadikannya masker.
Tetapi perlu diingat bahwa apa penyembuhan madu untuk bekas luka itu terbatas, dan masih terus membutuhkan penelitian. Bahkan ada pula penelitian yang menemukan bahwa madu kemungkinan tidak baik untuk jaringan parut yang disebabkan oleh luka bakar dan luka dalam.
Follow Berita Okezone di Google News