JAKARTA - Program vaksinasi Covid-19 menuai pro dan kontra di masyarakat. Dewi Perssik mengkritik warga yang menolak vaksin Covid-19.
“Menolak harus ada ilmunya. Maksudnya mereka harus punya pengetahuan. Kalau sekadar menolak, ngapain? Teriak doang,” ujar wanita yang biasa disapa Depe ini di kawasan Tendean, Jakarta, Rabu (13/1/2021).
Dalam lanjutannya Dewi Perssik menerangkan, mereka yang menolak belum tentu paham kegunaan vaksin Covid-19. Termasuk dia sendiri, yang tidak mau banyak berkomentar mengenai pro kontra vaksin.
Baca Juga:
- Sentil Warga yang Anggap COVID-19 Bisnis, Dewi Perssik: Kok Tega Ya?
- Pernikahan Indah Permatasari Dihadiri Sang Adik, Ibunda: Saya Tidak Pernah Larang
“Kita enggak tahu medis itu seperti apa. Kita kan bukan ahlinya. Jadi saya tidak bisa bicara banyak. Yang bicara banyak itu ahlinya yang mengetahui,” kata sang pedangdut.
Sebagai warga, Dewi Perssik memilih mengikuti kebijakan pemerintah soal penanganan Covid-19. “Kalau saya sebagai rakyat biasa, mengikuti pemerintah. Kita serahkan sama ahlinya,” tutur istri Angga Wijaya.
Sebagaimana diketahui, pemerintah mulai menjalankan program vaksinasi Covid-19. Presiden Jokowi jadi orang pertama di Indonesia yang disuntik vaksin.
Follow Berita Okezone di Google News
(LID)