Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Menyiasati Keuangan saat Libur Akhir Tahun, Begini Caranya

Taufik Fajar, Jurnalis · Minggu 22 November 2020 11:23 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 21 620 2313714 menyiasati-keuangan-saat-libur-akhir-tahun-begini-caranya-fM9pB8RUDC.jpg Personal Finance (Shutterstock)
A A A

JAKARTA - Berlibur saat akhir tahun memang merupakan kegiatan rutin tahunan bagi para pekerja yang masih jomblo maupun sudah berkeluarga. Dengan pergi berlibur dapat melepas penat dari aktivitas sehari-hari yang begitu terasa membosankan.

Tujuan liburan pun beraneka ragam, seperti pantai, tempat bersejarah, pedesaan dan lainnya. Namun, bagi Anda yang tahun ini keuangannya sedang bermasalah, sebaiknya untuk urungkan niat bepergian ke luar kota atau piknik di penghujung tahun.

 Baca juga: Cara Atur Keuangan di Akhir Bulan, Jangan Sampai Menyesal

Dalam mengisi liburan akhir tahun tidak harus selalu bepergian ke suatu tempat. Apalagi, jika mengisi hari libur dengan pergi ke destinasi di dalam kota atau ke luar kota.

Berikut adalah fakta cara supaya tidak boros saat liburan akhir tahun yang dirangkum Okezone, Minggu (22/11/2020):

1. Persiapkan Bujet di Awal Desember

Perencana Keuangan dari Advisors Alliance Group Andy Nugroho mengimbau, bagi yang memiliki niat untuk liburan akhir tahun agar mempersiapkan bujet di awal Desember nanti. Sehingga, alokasi untuk pemenuhan kebutuhan pokok tetap ada anggarannya.

 Baca juga: BLT Rp1,2 Juta Tak Kunjung Cair tapi Butuh Duit, Haruskah Ngutang?

"Di awal bulan Desember sebaiknya buat bujeting untuk kebutuhan bulan Desember termasuk di dalamnya untuk liburan," kata Andy kepada Okezone

2. Jatah Anggaran Liburan Maksimal 10%

Menurut Perencana Keuangan dari Advisors Alliance Group Andy Nugroho jatah anggaran yang dihabiskan untuk liburan adalah maksimal 10% dari penghasilan tetap bulanan.

"Sebaiknya dialokasikan sebesar 10% dari penghasilan. Jadi selama liburan tersebut, kita berpatokan bahwa uang yang bisa kita belanjakan adalah sebesar tersebut," ujarnya

3. Lebih Baik Kunjungi Tempat yang Sedikit Biaya

Perencana Keuangan dari Advisors Alliance Group Andy Nugroho mengimbau bila kondisi keuangannya memang sedang cekak, lebih baik mengunjungi tempat yang sedikit biayanya. Salah satu contohnya seperti museum, pantai dan wisata religi.

Follow Berita Okezone di Google News

"Akan lebih bijak bila di masa akhir tahun kita dalam melakukan liburan yang low budget saja dulu sesuai dengan kemampuan," kata Andy kepada Okezone.

4. Ganti Liburan dengan Kunjungi Rumah Saudara

Apabila memang kondisi keuangan Anda sedang tak memungkinkan untuk berlibur, maka bisa mengisi waktu luang tersebut untuk silaturahmi ke rumah saudara. Selain itu, yang bisa dimanfaatkan adalah dengan cara mencari kerjaan sampingan agar dapur Anda tetap ngebul.

"Karena kita juga sedang dalam kondisi yang kurang menguntungkan secara finansial, akan lebih baik bila dalam masa tersebut kita bisa mengisinya dengan tetap bekerja meskipun bersifat sampingan atau sambilan, sehingga kebutuhan-kebutuhan kita tetap dapat terpenuhi dengan adanya income tambahan," ujarnya.

1
2
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini