Ada pesan yang coba disampaikan Nana, sapaan akrabnya, terkait dengan saling menguatkan antarperempuan. Menurut dia, setiap perempuan punya kisahnya masing-masing dan membagikan cerita tersebut adalah upaya untuk saling menguatkan.
"Mata Perempuan melihat dan merenungi dunia dengan cara berbeda. Berbagai rintangan hadir di depan mata, termasuk dari dalam diri sendiri yang membuat perempuan memiliki perjalanan dan kisahnya masing-masing. Membagikannya dapat menjadi cara untuk saling menguatkan," kata Nana.
Sementara itu, Daniel Sumual, Marketing Director UNIQLO Indonesia mengatakan bahwa pihaknya percaya, setiap perempuan terlahir untuk bebas, dapat lantang menyuarakan hidupnya, dan berhak memiliki hidup yang menyenangkan sehingga mampu menginspirasi sekelilingnya.
"Dengan kampanye ini, diharapkan muncul wanita-wanita hebat lainnya di Indonesia. UNIQLO sendiri ingin turut menyelebrasi tampilan perempuan seperti itu lewat UNIQLO HEATTECH Fleece Turtleneck. Turtleneck telah menjadi basic fashion item perempuan sejak dulu dan kini semakin kami teguhkan menjadi pakaian untuk mereka," ungkap Daniel.
So, apakah Okezoners punya kisah inspiratif yang bisa diceritakan juga kepada perempuan lain? Ingat apa yang disampaikan Najwa Shihab, berani cerita untuk saling menguatkan.
Follow Berita Okezone di Google News
(hel)