Tapi nyatanya, drama ini diberi tanda PG-15 karena menayangkan adegan-adegan sensitif. Contohnya adegan dari seorang gadis sekolah yang mencium pria dewasa, pelacuran di motel, dialog bernada provokatif dan bahkan suara mendesah.
Maka tak heran, banyak penonton yang memprotes drama ini, menyebutkan bahwa drama ini tak nyaman dan membuat risih saat ditonton bersama keluarga. Sejauh ini, dikatakan sudah ada kurang lebih 7000 protes yang dikirim kepada KSCS.
Tak hanya itu, bulletin penonton stasiun televisi SBS juga dibanjiri komentar bernada protes dari para pemirsa. Mulai dari komentar bahwa drama tersebut telah menayangkan adegan tidak pantas yang menampilkan siswi sekolah SMA hingga komentar keras meminta drama ini untuk diberhentikan penayangannya.
Follow Berita Okezone di Google News
(LID)