Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Ditahan 0-0, Pelatih Timnas Palestina Akui Timnas Indonesia sebagai Tim Kuat

Reinaldy Darius, Jurnalis · Kamis 15 Juni 2023 17:36 WIB
https: img.okezone.com content 2023 06 15 620 2831519 ditahan-0-0-pelatih-timnas-palestina-akui-timnas-indonesia-sebagai-tim-kuat-3FrmrntQku.jpeg Laga Timnas Indonesia vs Palestina berakhir imbang 0-0 (Foto: PSSI)
A A A

PELATIH Timnas Palestina, Makram Daboub, mengakui Timnas Indonesia sebagai tim kuat. Laga di antara kedua tim berakhir imbang tanpa gol di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu 14 Juni 2023 malam WIB.

Dalam laga ini, Timnas Indonesia mendominasi penciptaan peluang hingga membuat Palestina kesulitan untuk mengerang. Meski gagal mencetak gol, Timnas Indonesia diakui sebagai tim kuat, sebagaimana pernyataan Makram Daboub, seusai pertandingan.

Timnas Indonesia vs Timnas Palestina

"Mereka (Timnas Palestina), sempat mendapatkan 15 menit yang bagus lalu kehilangan momen dalam 15 menit, karena tim Indonesia sangatlah kuat," kata Makram Daboub dilansir dari Antara, Kamis (15/6/2023).

Kendati begitu, Daboub tetap memuji Timnas Palestina yang sukses menahan gempuran Timnas Indonesia meski bukanlah tim yang defensif.

"Tim Palestina bukan tim defensif, namun mereka lebih menekan pertahanan lawan, tapi juga sempat mereka melambat pada babak kedua," tambahnya.

Daboub juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia, terutama Surabaya, yang menyambut Timnas Palestina dengan sangat terbuka. Stadion Gelora Bung Tomo pun dipadati oleh para penonton hingga 40 ribu orang, sesuai dengan penjualan tiket yang habis terjual sejak beberapa hari sebelum pertandingan.

Follow Berita Okezone di Google News

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Indonesia dan orang-orang yang sudah menonton langsung," tuturnya.

Timnas Indonesia vs Timnas Palestina

Setelah ini, Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada Senin 19 Juni 2023. Daboub pun mendoakan skuad asuhan Shin Tae-yong untuk meraih hasil terbaik.

"Semoga beruntung dalam pertandingan melawan Argentina, karena Argentina adalah tim yang menjuarai piala dunia kemarin dan mereka adalah tim yang sangat kuat," pungkasnya.

1
2
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini