Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Tottenham Hotspur Ditahan Imbang 1-1 Sporting Lisbon, Antonio Conte Meradang Gol Harry Kane Dianulir

Cikal Bintang, Jurnalis · Kamis 27 Oktober 2022 10:35 WIB
https: img.okezone.com content 2022 10 27 620 2695441 tottenham-hotspur-ditahan-imbang-1-1-sporting-lisbon-antonio-conte-meradang-gol-harry-kane-dianulir-PCJJnYoqyL.jpg Laga Tottenham Hotspur vs Sporting Lisbon di Liga Champions 2022-2023. (Foto: Reuters)
A A A

LONDON – Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, meradang karena gol Harry Kane dianulir dalam laga melawan Sporting Lisbon pada matchday kelima Grup D Liga Champions 2022-2023. Dia pun mengkritik keras keputusan Video Assistant Referee (VAR).

Ya, gol Harry Kane dianulir di menit kritis saat pertandingan Tottenham Hotspur vs Sporting Lisbon. Laga itu digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (27/10/2022) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, Sporting Lisbon berhasil mencuri gol lebih awal lewat Marcus Edwards (22’).

Tottenham Hotspur vs Sporting Lisbon

The Lilywhites -julukan Tottenham Hotspur- membalas lewat gol Rodrigo Bentancur (80’) di menit akhir. Kendati begitu, sejatinya tim tuan rumah berhasil kembali mencetak gol via sepakan keras Harry Kane dari jarak dekat pada menit 90+5.

BACA JUGA: 3 Pesepakbola yang Dijodoh-jodohkan dengan Anak sang Pelatih, Nomor 1 Eks Anak Asuh Shin Tae-yong dengan Putri Antonio Conte

Namun, wasit yang dibantu VAR memutuskan gol tersebut tidaklah sah lantaran Kane sudah terjebak dalam posisi offside. Alhasil, Tottenham Hotspur dan Sporting Lisbon berakhir sama kuat 1-1. Keputusan VAR dalam laga ini menuai kritik.

BACA JUGA: Barcelona Tersingkir dari Liga Champions 2022-2023, Joan Laporta Curhat Tersiksa Tonton Laga Inter Milan vs Viktoria Plzen

Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte mengatakan sangat kesal dengan keputusan wasit dan VAR. Pelatih asal Italia itu menilai keputusan wasit sangat tidak jujur. Bahkan, ia menantang wasit mengambil keputusan seperti ini dalam laga bertajuk big match.

"Bola ada di depan (Harry) Kane. Maaf, tapi saya benar-benar kesal karena Anda bisa menilai situasinya,” kata Conte, dilansir dari BBC Internasional, Kamis (27/10/2022).

Follow Berita Okezone di Google News

“Saya tidak melihat kejujuran dalam situasi seperti ini. Ketika saya tidak melihat ini, saya menjadi sangat kesal,” sambungnya.

"Saya ingin melihat apakah Anda dapat mengambil keputusan seperti ini dengan tim papan atas dalam pertandingan penting. Saya ingin melihat apakah VAR begitu berani mengambil keputusan ini,” jelas Conte.

Tottenham Hotspur vs Sporting Lisbon

Tidak hanya Conte, mantan striker Blackburn Rovers dan Chelsea, Chris Sutton, mengatakan keputusan wasit dan VAR patut dipertanyakan. Sutton menilai wasit dan VAR berlaku tidak adil dalam pertandingan tersebut.

"Saya merasa tidak senang dengan keputusan itu karena semakin saya melihatnya, semakin terlihat miring," ujar Sutton.

1
2
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini