Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

1,1 Juta Orang Berwisata di Indonesia Selama Libur Nataru 2021

Antara, Jurnalis · Kamis 07 Januari 2021 03:20 WIB
https: img.okezone.com content 2021 01 06 620 2340022 1-1-juta-orang-berwisata-di-indonesia-selama-libur-nataru-2021-byPLzaWi7d.jpg Pantai Double Six di Seminyak, Badung, Bali saat libur akhir tahun 2020 (Antara/Fikri)
A A A

SATUAN Tugas Penanganan COVID-19 mencatat semasa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), dari 24 Desember 2020 sampai 3 Januari 2021, ada sekitar 1,1 juta orang yang terpantau berada di tempat wisata.

Kepala Bidang Data dan Teknologi sekaligus anggota tim pakar Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Dewi Nur Aisyah di Jakarta, Rabu (6/1/2027), mengatakan bahwa jumlah wisatawan yang berada di tempat wisata selama kurun itu lebih banyak 399.185 orang atau 68,58 persen dibandingkan pada periode 11 hari sebelumnya.

Baca juga:  Daftar 20 Maskapai Penerbangan Teraman di Dunia Tahun 2021

Jumlah warga yang berada di tempat wisata dalam periode 11 hari sebelum masa libur Natal dan Tahun Baru, menurut Satuan Tugas sebanyak 700.815 orang.

 

Apabila dibandingkan dengan kondisi dua kali akhir pekan sebelumnya, jumlah orang yang berada di tempat wisata pada 24 sampai 27 Desember 2020 dan 31 Desember 2020 sampai 3 Januari 2021 tercatat meningkat sampai 94 persen.

"Jadi memang pada saat weekend (akhir pekan) di libur Natal dan Tahun Baru ini hampir dua kali lipat jumlahnya dibandingkan dengan pekan sebelumnya pada saat dua minggu juga," kata Dewi.

Baca juga:  Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo Ungkap Misi Wisata Kemanusiaan

Jumlah orang yang ada di tempat wisata saat libur Natal tercatat meningkat 34,21 persen dibandingkan pada akhir pekan sebelumnya dan orang yang mengunjungi tempat wisata semasa libur tahun baru jauh lebih banyak ketimbang saat libur Natal.

"Jika kita bandingkan libur Natal dengan Tahun Barunya, jumlahnya memang signifikan sekali justru di libur Tahun Baru. Kenaikannya benar-benar sampai 161 persen dibandingkan dengan pekan sebelumnya," katanya.

Follow Berita Okezone di Google News

(sal)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini