Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Daikin Investasi Rp6 Triliun untuk Bangun Pabrik di Indonesia

Ikhsan Permana, Jurnalis · Kamis 07 September 2023 12:53 WIB
https: img.okezone.com content 2023 09 07 620 2878730 daikin-investasi-rp6-triliun-untuk-bangun-pabrik-di-indonesia-RlDd05FuYd.jpg Daikin Investasi ke RI (Foto: Freepik)
A A A

JAKARTA - PT Daikin Industries Indonesia menggelontorkan investasi Rp6 triliun di Indonesia. Investasi untuk pembangunan 2 pabrik di wilayah Cikarang, Jawa Barat.

Direktur PT Daikin Airconditioning Indonesia dan PT Daikin Industries Indonesia Budi Mulia menyatakan, pabrik pertama sudah dibangun sejak Desember 2022 dan telah mencapai 30% dengan nilai investasi sebesar Rp3,3 triliun.

"Desember 2022 kita ground breaking kita memulai konstruksi, Juni 2024 akan selesai," ungkap Budi dikutip, Kamis (7/9/2023).

Budi menargetkan pabrik pertama sudah bisa mulai produksi pada Desember 2024 dengan kapasitas 500 ribu set AC rumah tangga (RA), kemudian pada April 2025 kapasitas produksi akan ditingkatkan mencapai 1 juta set AC RA dan pada awal tahun 2026, total kapasitas produksi ditargetkan mencapai 1,5 juta set AC RA.

Adapun pabrik kedua ditargetkan mulai beroperasi pada tahun 2028 mendatang dengan nilai investasi mencapai Rp2,7 triliun. Kapasitas produksi pabrik kedua maksimum 500 ribu set AC RA dan 200ribu set AC komersial.

Follow Berita Okezone di Google News

Budi menyebutkan kedua pabrik tersebut dibangun di atas lahan seluas 20 hektar dan nantinya pabrik tersebut akan mengadopsi Internet of Things (IoT) dan Artificial Intelligence (AI).

"Hal ini tentu bermanfaat bagi pengayaan SDM kita tentang now how manufaktur yang full digital nantinya pabrik ini nantinya hanya akan memproduksi AC inverter yang hemat listrik dengan refrigerant R32 yang lebih ramah lingkungan," tuturnya.

Sementara itu, Deputi Bidang Pengembangan Iklim Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM Iwan Suryana menyatakan bahwa pihaknya berterimakasih atas investasi yang ditanamkan karena dengan adanya pembangunan pabrik, maka akan menyerap tenaga kerja di sekitar lokasi.

"Kami berterima kasih PT Daikin bangun industri di Cikarang, tahun 2024 bakal selesai, dan mampu serap tenaga kerja sebanyak-banyaknya dari warga sekitar di lokasi usaha. Selain tenaga kerja, ada teknologi yang bisa memberikan teknologi," tuturnya.

1
2
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini