Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Tiga Turnamen Besar Menanti di 2021, Hendra/Ahsan Siapkan Mental

Ezha Herdanu, Jurnalis · Jum'at 13 November 2020 05:38 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 13 620 2308780 tiga-turnamen-besar-menanti-di-2021-hendra-ahsan-siapkan-mental-7VUdf4x0vB.jpg Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Foto: badmintonindonesia.org)
A A A

JAKARTA – Salah satu pasangan ganda putra bulu tangkis andalan Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, mengaku tengah mempersiapkan mental menyambut kalender Federasi Bulu Tangks Dunia (BWF) 2021. Terlebih jika jadi, ada tiga turnamen besar yang menanti Hendra/Ahsan di awal tahun depan.

Sebagaimana diketahui, kalender BWF 2020 memang harus berantakan karena adanya pandemi virus Corona (Covid-19) yang menyerang hampir seluruh negara. Kondisi tersebut pun membuat sejumlah turnamen yang sudah diagendakan oleh BWF terpaksa batal terlaksana.

Bahkan sejak tampil di All England 2021 atau tepatnya pada Maret kemarin, praktis para atlet bulu tangkis memang harus vakum menjalani turnamen internasional. Kondisi tersebut diyakini bakal berdampak terhadap kekuatan mental para pebulu tangkis.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan

Maka dari itu, Hendra/Ahsan pun mengaku tengah mempersiapkan mental sebaik mungkin untuk menyambut kalender BWF 2021. Terlebih Hendra/Ahsan berpotensi tampil di tiga turnamen besar yang berlangsung pada awal tahun depan.

Berdasarkan kalender jadwal ulang yang dirilis BWF, ada tiga kejuaraan yang siap digelar sebagai pembuka awal tahun. Ketiga turnamen itu, yaitu Thailand Open (12-17 Januari 2021), Thailand Open (19-24 Januari 2021), BWF World Tour Finals 2020 (27-31 Januari 2021).

“Persiapan belum, masih libur. Jadi setelah libur ini mungkin dipersiapkan sama pelatih,” jelas Ahsan yang menjadi salah satu pembicara di webinar bertajuk ‘Perjuangan Klub dalam Melahirkan Pahlawan Bulutangkis Indonesia’ via aplikasi Zoom, Kamis 12 November 2020, sore WIB.

Baca Juga: Hendra/Ahsan Layak Dinobatkan sebagai Pahlawan Bulu Tangkis Indonesia

“Itu bisa jadi tiga turnamen beruntun kalau lolos (BWF World Finals). Jadi kami merasa bahwa mental harus benar-benar siap,” sambung pebulu tangkis berusia 33 tahun tersebut.

BWF sendiri sejatinya sempat berencana menggelar turnamen Piala Thomas dan Uber yang berlangsung di Denmark pada awal Oktober 2020. Namun karena kasus penyebaran Covid-19 yang masih tinggi di beberapa negara, membuat BWF mengurungkan penyelengaraan turnamen Piala Thomas dan Uber 2020.

Follow Berita Okezone di Google News

(fmh)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini